Setelah menginap sehari di Trenggalek, pagi ini Kirab Pataka Jer Basuki Mawa Beya telah resmi berangkat dari Trenggalek ke Kabupaten Tulungagung yang di berangkatkan oleh Wakil Bupati Syah M. Natanegara Senin, 02 Oktober 2023.
Sebelum melepas peserta kirab, Wabup Trenggalek Syah M. Natanegara terlebih dahulu melakukan Apel yang diikuti oleh Forkopimda, Satpol PP, Damkar, BPBD, Tagana, Dishub.
Adapun yang dibawa oleh rombongan kirab ini yakni bendera Merah Putih, lambang Jawa Timur ” Jer Basuki Mawa Beya “, lambang Satpol PP, lambang Perlindungan Masyarakat, lambang Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, dan lambang Hari Jadi ke-78 Provinsi Jawa Timur.
Sambutan hangat dari masyarakat umum dan pelajar sembari melambaikan tangan di jalanan turut memeriahkan suasana kirab.
Runtutan jarak tempuh kirab pataka tahun ini kurang lebih sepanjang 2001 km. dan akan tiba di Gedung Grahadi Surabaya pada tanggal 11 Oktober 2023 sekaligus merayakan Hari Jadi Jawa Timur ke -78
@khofifah.ip @emildardak @adhykaryononew @humasprovjatim @kominfojatim @jatimpemprov
@satpolpp_jatim
#Jatinpemprov #OptimisJatimBangkit
#kirabpataka #hutjatim78
#kirabpatakajerbasukimawabeya
#PemkabTrenggalek