4 jam Tim Wisanggeni berjibaku dengan Tanah Longsor & Pohon Tumbang di km 16, 4 & km 18 yang Menimpa 2 Mobil . 1 Unit Mobil Pajero Sport dan 1 Unit Mobil Granmax
Sekitar Pukul 17.00 WIB, Minggu 27 Februari 2023, Jalan raya Ponorogo – Trenggalek, kurang lebih ada 2 titik disekitar km 16,4 & km 18, pohon tumbang, dan tanah longsor.
Wisanggeni, tim besutan Satpol PP & Damkar, sekitar pukul 17.00 WIB, dengan peralatannya segera meluncur lokasi, guna melakukan pembersihan material tanah longsor, dan pohon yang Tumbang.
@polppk.trenggalek , bersama @kodim_0806 – @polres_trenggalek , @bpbd_trenggalek, @basarnas_trenggalek serta Stake holder, yang lain, segera melakukan pembersihan,dan mengurai lalu lintas, yang mengekor sepanjang km 15 sampai dengan Perbatasan Trenggalek – Ponorogo.
Sekitar pukul 18.25 WIB, akses jalan sebenarnya sudah bisa dilalui, oleh kendaraan roda 2, secara bergantian ( buka ) tutup, mengingat banyak pengguna jalan, baik dari arah Trenggalek maupun Ponorogo, setelah itu pekerjaan pembersihan longsoran dilanjutkan oleh alat berat.
Alhamdulillah, pukul 20. 45 WIB, arus lalin sudah berjalan normal kembali.