Trenggalek – Pemadam Kabupaten Trenggalek melaksanakan kegiatan sosialisasi pencegahan dan penanggulangan kebakaran sekaligus pengenalan profesi tentang Pemadam Kebakaran kepada peserta pendidikan dan pelatihan (Diklat) KOKAM dan SAR Kabupaten Trenggalek dengan tema ” Menjaga Pancasila Untuk Indonesia Berkemajuan” Bertempat di SMK Muhammadiyah Watulimo , Sabtu (26 /03 /2022).
Dipimpin langsung oleh Kepala satuan Polisi Pamong Praja dan Kebakaran Kabupaten Trenggalek, Drs. Stefanus Triadi Atmono sekaligus sebagai pemateri, beliau memperkenalkan berbagai peralatan kerja petugas pemadam kebakaran seperti noozle, dan apar serta kelengkapan mobil pemadam kepada 65 peserta diklat , agar lebih terampil, peserta juga diajarkan cara menggunakan peralatan tersebut.
Kegiatan Sosialisasi dan Simulasi penanganan kebakaran ini penting untuk diketahui masyarakat umum, selain bertujuan untuk pencegahan dini ketika terjadi timbulnya api, diharapkan adanya sosialisasi tersebut dapat menekan angka kebakaran di wilayah Kabupaten Trenggalek.