Via Nomer Layanan Satpol PPK, warga adukan ODGJ

Jum’at malam Satpol PPK kembali mengamankan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) atas laporan dari masyarakat. ODGJ berjenis kelamin perempuan tersebut diamankan lantaran mengganggu kenyamanan warga di jalan Brigjen Soetran, Jum’at (11/12/2021).

Menjelang dini hari pukul 23.40 wib 5 Petugas Satpol PPK Trenggalek dikerahkan guna menyisir Jl.Soekarno Hatta guna mencari keberadaan ODGJ sesuai laporan warga.

Selang beberapa saat, terlihat ODGJ berjenis kelamin perempuan mengenakan pakaian compaing-camping tengah duduk di teras rumah warga.

Saat diperiksa, ODGJ tersebut tidak membawa kartu identitas diri dan lingung saat diajak bicara.
Menurut laporan, ODGJ tersebut sering berkeliaran mulai dari jl.Brigjend Soetran hingga Jl.Soekarno Hatta.

Saat ditertibkan, petugas tetap mengedepankan sisi humanis dalam setiap tindakan,sehingga tidak ada kendala saat mengajak ODGJ tersebut masuk mobil patroli Satpol PPK.

Selanjutnya Plt.Kabid Trantib Tugas Rulatno,SE melakukan kordinasi dengan pihak Puskesmas Karanganyar agar ODGJ mendapatkan perawatan layak dan rehabilitasi disana dan tidak lagi mengganggu ketentraman masyarakat.