Kamis, 16 September 2021 Tim Terpesona Satuan Polisi Pamong Praja dan Kebakaran Kabupaten Trenggalek menindak lanjuti aduan masyarakat perihal adanya lansia yang sedang kebingungan di Ds.Ngares Kec.Trenggalek.
Kejadian bermula ketika Bapak Sujito selaku pelapor melihat seorang kakek lansia tanpa memakai helm mengalami kecelakaan didepan rumahnya, setelah kakek tersebut mendapat pertolongan dari warga sekitar, saat ditanya beliau mengaku ingin pulang kerumah namun tidak mengingat apapun baik keluarga dan tempat tinggalnya.
Dugaan sementara kakek tersebut sudah pikun sehingga petugas kesulitan mendapatkan informasi, beruntung di Jok motor tersebut terdapat STNK dengan identitas lengkap sehingga mudah untuk dikenali Petugas.
Bernama kakek Abdul Rozak berumur 70 tahun, beliau bertempat tinggal di Dsn.Ngadirogo RT 01 RW 01 Ds.Podorejo Kec.Sumbergempol Kab.Tulungagung.
Setelah mendapat data yang cukup, Tim Terpesona dibawah arahan Kasi Penyidikan dan Penindakan Tugas Rulatno,SE berkoordinasi dengan Pihak Dinsos dan Polres Trenggalek terkait tindak lanjut.
Selanjutnya pihak Dinsos sudah menghubungi keluarga yang bersangkutan di Tulungagung dan segera menjemput kakek rozak di Trenggalek.